Kreasi Es Krim
Kreasi es krim semacam ini bisa dipadukan dengan topping apapun sesukamu. Tapi jangan lupa, tampilannya juga harus tetap oke, biar menggugah selera, ya
1. Melted Chocolate Brownies yang disajikan dengan es krim cokelat diatasnya sunggu menggoda selera
Bisa bayangin nggak? Lezatnya brownies yang disiram dengan kuah cokelat, lalu ditambahkan es krim di atasnya. Hmm.. lumer di mulut deh pokoknya.
2. Berry Ice Cream ini nggak cuma sehat, tapi juga bikin nggak bisa move on. Pengennya nambah terus!
Pembuatan es krim yang satu ini membutuhkan blueberry dan maqui berry sebagai bahan dasarnya. Nggak cuma itu, pisang juga masuk hitungan. Nggak heran warna dari es krim ini begitu menarik hati.
3. Es krim matcha lembut berlapis emas ini terkenal di Kinkaku. Untuk menikmatinya, kamu harus rela antri dan menunggu
Es krim matcha green tea yang memiliki perpaduan rasa manis dan pahit yang dominan ini berasal dari Kinkaku, Jepang. Nggak cuma itu, di bagian dalam wafel terdapat mochi kenyal dan topping emas yang spektakuler. Emas yang digunakan adalah emas kelas khusus dari daun yang mengandung jumlah kadar yang lebih tinggi.
4. Lagi, es krim berrymemang nggak ada matinya. Kali ini dibuat lebih simpel, tapi akan tetap jadi teror buat kamu
Nggak akan bosan deh sama es krim berry, warnanya lucu gitu .
5. Sekarang dengan cone cake, es krim akan tetap terlihat menarik dan pengen digigit
Pasti kenyang deh makan ini~
6. Jangan bilang belum pernah coba yang namanya es goreng? Bakal nyesel seumur hidup!
Bentuknya sih mirip gorengan, tapi begitu dibuka, ada es krim yang meleleh. Haduhhh~
8. Cookies juga bisa dijadikan sandwich untuk es krim. Begini nih tampilannya..
Nggak kalah menarik dengan cereal sandwich, kan?
9. Ada es krim yang jadi topping cup cakes! Kamu harus coba sensasinya
Cup cakes juga bisa jadi wadah enak buat es krim. Kamu bias tambahkan topping buah-buahan agar tampilan semakin menarik.
10. Perpaduan es krim leleh dan s’more, bakal bikin ledakan di mulutmu. Krispi, kenyal, dan lembut gimana gitu
S’more adalah camilan yang biasanya dibawa saat camping. Di dalamnya ada marshmallow bakar, selapis cokelat, dan biskuit cokelat yang renyah. Ketika s’more ini disiram es krim leleh yang lembut, nggak tahu deh gimana rasanya. Yang pasti bakal meledak di mulutmu.
Komentar
Posting Komentar